Mahkamah Syar’iyah Lhokseumawe Mengadakan Pertandingan Tenis Persahabatan Dengan Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon dan Pengadilan Negeri Lhoksemawe
ms-lhokseumawe.go.id – Mahkamah Syar’iyah (MS) Lhokseumawe mengadakan pertandingan persahabatan dengan Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon pada hari Jumat pukul 09.00 tanggal 22 Januari 2021. Pertandingan persahabatan tersebut merupakan ajang silaturrahmi antara dua Satuan Kerja (satker) yang kedua kali dilakukan. “Dengan adanya pertandingan persahabatan ini, Semoga rasa kekeluargaan kita semakin erat” begitu harapan yang diutarakan oleh Ketua MS Lhokseumawe Bapak Drs. Azmir, S.H.M.H.
Silaturrahmi tersebut dihadiri oleh Ketua MS Lhokseumawe, Wakil Ketua yaitu Bapak Dr. Amir Khalis, Bapak Sekretaris yaitu Bapak Syarbaini, S.Ag dan juga para Bapak Hakim dan Pegawai kemudian juga dihadiri oleh tim tamu dari MS Lhoksukon yang diwakili oleh Bapak Hakim Adeka Candra, Lc. dan beserta rombongan dan dari Pengadilan Negeri Lhokseumawe diwakili oleh Bapak Iskandar, S.H