Wakil Ketua MS Lhokseumawe hadiri Undangan Penyusunan Nomenklatur Program Kegiatan MS Aceh

Wakil Ketua MS Lhokseumawe hadiri Undangan Penyusunan Nomenklatur Program Kegiatan MS Aceh

Lhokseumawe, Kamis, 04 Juli 2024 – Wakil Ketua Mahkamah Syar’iyah Lhokseumawe, Ibu Ervy Sukmarwati, S.H.I, M.H., menghadiri undangan penyusunan Nomenklatur Program Kegiatan MS Aceh. Kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan Surat Keputusan Ketua Mahkamah Syar’iyah Aceh tentang Pembentukan Tim Penyusun Nomenklatur Program Kegiatan Mahkamah Syar’iyah Aceh. Acara berlangsung mulai tanggal 3 hingga 5 Juli 2024 di Command Center MS Aceh.

Dalam kegiatan ini, bertindak sebagai Ketua Tim Bapak H. Hilman Lubis, S.H., M.H. (Sekretaris MS Aceh), Wakil Ketua Tim Bapak Drs. Abd. Khalik, S.H., M.H. (Panitera MS Aceh) dan Sekretaris Tim Ibu Yani Riyanti, S.E., M.Si., (Kasubbag Keuangan dan Pelaporan MS Aceh) serta Penasehat Tim adalah Ketua dan Wakil Ketua MS Aceh. Ibu Ervy Sukmarwati, S.H.I, M.H. bersama dengan 27 anggota tim yang terdiri dari Mahkamah Syar’iyah se-Aceh, bekerja sama untuk menyusun dan merumuskan nomenklatur program kegiatan yang baru. Tujuan dari penyusunan ini adalah untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas program kerja di lingkungan Mahkamah Syar’iyah Aceh, serta memastikan setiap kegiatan yang direncanakan dapat berjalan sesuai dengan standar yang ditetapkan.

Partisipasi Ibu Ervy Sukmarwati dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen MS Lhokseumawe dalam mendukung upaya pengembangan dan optimalisasi sistem. Diharapkan, hasil dari penyusunan nomenklatur ini akan membawa dampak positif bagi kinerja Mahkamah Syar’iyah se-Aceh, termasuk MS Lhokseumawe, dalam memberikan pelayanan hukum yang lebih baik kepada masyarakat.

#mslhokseumawe
#msaceh
#ditjenbadilag
#humasmahkamahagung

See translation

Tags: No tags

Comments are closed.